Investasi Murah Bagi Pegawai yang Bergaji UMR

Kabar gembira bagi para kelas pekerja Indonesia karena rata-rata kenaikan upah minimum provinsi (UMP) tahun 2019 sebesar 8,03%. Angka ini jauh lebih tinggi dibanding kenaikan inflasi tahunan 2018 yang tercatat 3,13%.

Kalau kita lihat upah minimum di tiap provinsi, angka yang paling kecil itu ada di Yogyakarta dengan UMP Rp 1,57 juta per bulan dan UMP paling tinggi ada di DKI Jakarta dengan besaran Rp 3,94 juta.Tapi tetap saja yang namanya UMP sangat identik dengan pas-pasan. Ya, karena memang sesuai namanya yang minimum.

Meski dengan gaji yang terbatas kamu masih bisa kok investasi. Karena semua pengeluaran itu kan masalah prioritas. Jadi jika kamu sudah punya tekad bulat untuk menyisihkan sebagian penghasilan untuk investasi itu sebenaranya bisa. Tinggal pilihan investasi apa yang bisa dipilih dengan dana yang minimal atau bisa juga disebut ada apa saja pilihan investasi yang murah meriah tersebut.

Berikut pilihannya:

  1. Deposito

Sebenarnya investasi deposito di bank membutuhkan minimal dana Rp 5 juta. Tapi di era zaman digital sekarang kamu bisa membuka deposito dengan minimal dana ratusan ribu rupiah, asalkan buka rekening depositonya di aplikasi bank tertentu yang sudah ada di smartphone.

Namun, karakter investasi deposito adalah minim resiko yang berarti juga return yang dihasilkan tidak akan terlalu besar. Jika melihat kondisi pasar sekarang return investasi deposito paling besar 7% setahun. Angka tersebut belum dipotong dengan pajak bunga deposito sebesar 20%. Itu artinya jika kamu mendapatkan bunga deposito 7%, maka bunga bersih yang sebenarnya hanya 5,6% per tahun.

  1. Cicil Emas/Logam Mulia

Saat ini investasi logam mulia khususnya emas tidak hanya dalam bentuk fisik. Pilihannya ada cicilan emas, jadi minimal pembelian emas bukan lagi 1 gram tapi bisa juga 0,01 gram bahkan kurang dari itu. Misalkan harga emas 1 gram saat ini (12 April 2019) sebesar Rp 660.000 . Maka dengan kamu mengeluarkan Rp 6.600 kamu sudah dapat membeli 0,01 gram emas. Itu belum termasuk biaya adiministrasi yang dikenakan pihak penjual.

Akan tetapi sama seperti komoditas di industri lain, bila kita membeli barang dengan kuantitas sedikit harga per satuannnya akan lebih mahal. Contoh di hari yang sama pada contoh di atas harga emas 10 gram Rp 6.175.000 atau Rp 617.500 per gramnya. Jadi selisihnya agak jauh.

Investasi di emas juga sering dikhususkan investasi jangka panjang (di atas 5 tahun) jika ingin berasa kenaikan harganya.

  1. Reksadana

Pilihan investasi murah lainnya adalah reksadana. Di reksadana kamu bisa mulai investasi dengan nominal Rp 100.000. Investasi di reksadana memungkinkan kalian untuk melakukan pembelian  rutin secara berkala melalui fasilitas autodebet atau autotransfer dari bank kalian. Caranya saat pendaftaran buka akun di perusahaan manajer investasi sekalian isi formulir autodebet atau membuat setting transfer berkala melalui e-banking pribadi. Dengan begitu kalian akan mulai disipilin untuk berinvestasi tidak akan ada alasan lupa setelah habis gajian.

Investasi reksadana menawarkan banyak pilihan, dari yang risikonya rendah hingga risiko tinggi. Tinggi rendahnya risiko ini segaris lurus dengan potensi keuntungan yang didapat. Makin besar risikonya makin besar juga imbal hasil (return) yang didapat. Produk reksadana yang minim resiko adalah reksadana pasar uang dan yang resikonya tinggi adalah reksadana saham.

Salah satu perusahaan manajer investasi yang menaarkan reksadana adalah PT Samuel Aset Manajemen (SAM) yang sudah berdiri di Indonesia sejak tahun 1997.  SAM pun memiliki beragam produk yang dapat dipilih sesuai kebutuhan dan tujuan keuangan. Mulai dari produk reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana saham dan reksadana campuran. Untuk informasi lebih lengkap tentang produk reksadana SAM dapat mengunjungi www.reksadanasam.co.id

Siapkan Dana Pensiun, Tenang Di Hari Tua

Setiap orang yang pernah bekerja pasti akan mengalami masa pensiun, namun tidak banyak perusahaan yang mempunyai program pensiun bagi karyawannya. Padahal, pada saat kita tua nanti kita mungkin sudah tidak seproduktif saat masih muda untuk memiliki penghasilan yang mencukupi kebutuhan sehari-hari. Dengan asumsi masa pensiun rata-rata orang Indonesia yang mencapai …